TRC PPAI KORDA BIREUEN:SOSIALISASI BULLYING (PERUNDUNGAN) DI SEKOLAH SMPN 1 BIREUEN

Budaya Ekonomi Hukum Kesehatan Pemerintah Pendidikan Peristiwa

TRC PPAI KORDA BIREUEN:SOSIALISASI BULLYING (PERUNDUNGAN) DI SEKOLAH SMPN 1 BIREUEN

Megapolitanjatim,||TRC Perlindungan Perempuan dan Anak Indonesia Koordinator Daerah Bireuen Aceh mengadakan sosialisasi Bullying (Perundungan) di Sekolah SMPN 1 yang di isi pemateri oleh Ketua TRC PPAI Korda Bireuen-Aceh Saiful Amri dan Fauziati.Sosialisasi bahaya bullying di lingkungan sekolah berlokasi di SMPN 1 BIREUEN sabtu,16/10/21 maksudkan di sini agar para siswa
terhindar dan mampu mencegah perundungan.

Dengan adanya sosialisasi ini diharapkan juga siswa-siswi bisa membantu teman yang mengalami perundungan.Perundungan atau bullying seringkali terjadi di sekitar kita, tak terkecuali di kalangan remaja. Dampak perundungan bisa mempengaruhi kondisi emosi anak yang bisa berakibat pada turunnya prestasi pelajar.kata Saiful

Apa itu perundungan, di mana saja terjadinya, dampaknya, dan bagaimana mencegah serta memberi dukungan kepada teman yang mengalami perundungan.Semoga kalian menjadi remaja-remaja utama yang selalu bahagia, berprestasi, dan juga peduli.

Bentuk perundungan yang pertama verbal seperti membentak,berteriak, memaki,bergosip,menghina,meledek,mencela mempermalukan. Yang kedua fisik seperti Menampar, mendorong, mencubit, menjambak, menendang, meninju. Yang ketiga Sosial seperti Mengucilakan, membeda-bedakan, mendiamkan. Perundungan di dunia maya juga banyak terjadi seperti pesan teror,menyebarkan kabar bohong,mengubah foto tidak semestinya,perang kata-kata dari dunia maya (flaming),membuat akun palsu untuk merusak reputasi seseorang,memperdaya seseorang untuk melakukan sesuatu yang memalukan.pungkas saiful (Team)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *