Kapolres Tabanan Pimpin Apel Gelar Pasukan Ops Zebra Lempuyang 2020

Budaya Ekonomi Hukum Kesehatan Kriminal Pemerintah Pendidikan Peristiwa

Kapolres Tabanan Pimpin Apel Gelar Pasukan Ops Zebra Lempuyang 2020

MEGAPOLITANJATIM,Polda Bali – Polres Tabanan – Humas, Dalam rangka untuk menekan jumlah pelanggaran, mengurangi terjadinya kecelakaan Lalulintas, serta untuk mewujudkan keamanan, tetertiban dan kelancaran lalu lintas di wilayah Hukum Polres Tabanan,

Pada hari Senin 26 Oktober 2020 pukul 08.30 Wita, jajaran Polres Tabanan menggelar apel kesiapan dimulainya Ops Zebra Lempuyang 2020, bertempat di lapangan Apel depan Polres Tabanan,

Apel Kesiapan dipimpin langsung oleh Kapolres Tabanan AKBP Mariochristy P.S Siregar S.I.K., M.H, diikuti oleh Waka Polres Tabanan, para Kabag, Perwira, Brigadir Polri dan ASN Polres Tabanan.

Menandai Ops Zebra Lempuyang 2020 di jajaran Polres Tabanan dengan resmi gelar, Kapolres Tabanan menyematkan pita tanda Operasi warna biru.

Pada kesempatan Apel Kapolres Tabanan menyampaikan arahan, “ Puji syukur kepada Tuhan yang Maha Esa, saat ini kita diberikan kesehatan sehingga dapat melaksanakan Apel gelar Pasukan Ops Zebra Lempuyang 2020.

Operasi Zebra Lempuyang 2020 ini digelar Polda Bali secara serentak beserta jajarannya diseluruh Bali, giat operasi berlangsung selama 14 hari, mulai tanggal 26 Oktober sampai dengan tanggal 8 Nopember 2020, dalam rangka Cipta kondisi Kamseltibcar lantas mengahadapi perayaan Natal 2020 dan tahun baru 2021 di tengah masa pandemi Civid-19, dengan melibatkan semua Personel Polres Tabanan dan Polsek jajaran.

Kegiatan Operasi digelar bertujuan untuk mewujudkan Situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah Polda Bali khususnya di wilayah Kabupaten Tabanan, dengan target Operasi segala bentuk pelanggaran sesuai yang diamanatkan dalam UU No, 22 tahun 2009 tentang lalu lintas dan angkutan jalan.

Dalam pelaksanaan kegiatan dilapangan mengedepankan kegiatan Preemtif dan preventif, untuk dapat mengantitisifasi potensi gangguan, agar tidak meningkat menjadi ancaman gangguan maupun menjadi gangguan nyata.

Harapan saya “ pelanggaran dalam pelaksanaan kegiatan Operasi ini dapat ditekan, kita ketahui pelaksanaan kegiatan Operasi saat ini di tengah Pandemi Covid 19 dan saat ini dalam penerapan adaptasi kebiasaan baru, untuk itu dalam pelaksanaannya agar dilakukan secara persuasif dan humanis, tetap menerapkan protokol kesehatan.

Ada 4 ( empat ) sasaran prioritas pelanggaran dalam giat Operasi yaitu Tanpa helm, melanggar jalur kanan, anak dibawah umur dan melawan arus.

Khusus kepada semua anggota Polres Tabanan utamanya yang terseprin dalam Ops Zebra Lempuyang 2020, laksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab serta menjadilah pelopor disiplin bagi masyarakat, dalam bertugas dan bertindak dilapangan sesuai dengan SOP serta sesuai dengan kearipan lokal, Tegas Kapolres Tabanan.(DA/SOF)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *