Demo tolak UU Cipta Kerja di Magetan, Diwarnai Ngaji di depan Gedung Dewan

Religi

MAGETAN,Unjuk rasa menolak Undang-Undang Cipta Kerja seperti daerah lain masih saja berlangsung hingga selasa ini yang terjadi di beberapa kota dan wilayah termasuk magetan.

Kali ini aksi 1310 menolak UU Ciptakerja di Magetan yang berjumlahkan kurang lebih 60 peserta dengan penuh semangat membentangkan poster bertuliskan “Magetan Bergerak,Aksi 1310 Tolak UU Ciptaker”(13/10/20).

Dalam Demo yang berlangsung, ada keunikan yang di lakukan oleh peserta demo usai orasi di seberang gedung dewan,sembari menunggu perwakilan dari pendemo yang sudah masuk ke gedung DPRD.

Beberapa peserta duduk dengan tenang dan senyap serta tetap mematuhi protokol kesehatan dengan melantunkan ayat suci Al qur’an (ngaji) di depan kantor dewan sambil menunggu hasil audensi

Tuntutan pendemo seperti menolak UU Ciptaker,Ganyang komunis,Selamatkan NKRI,dan Buruh yang disampaikan saat Orasi yang di lakukan oleh Korlap Arief Djunaidy

Sampai berita ini di turunkn Ketua DPRD Sujatno dan perwakilan peserta aksi masih melakukan Audensi. (Sof)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *