Pandemi Covid 19, Bisnis Penginapan Hotel Istana VII Redup

Religi

Pandemi Covid 19, Bisnis Penginapan Hotel Istana VII Redup

Siak, (MJ)

Omzet bisnis penginapan dikawasan Kabupaten Siak tepatnya di Kecamatan Tualang, menurun drastis.

Bagaimana tidak, pengunjung yang dahulunya banyak menginap di hotel bermerk Istana VII ini, sejak dua bulan terakhir sepi dikunjungi penginap.

“Dua bulan terakhir ini sepi. Omzet turunlah. Gak seperti kemarin sebelum ada Corona,” kata Staf Hotel, Oky Panjaitan, Sabtu (2/5/2020) siang.

Oky memaparkan, sejak dua bulan mulai Pebruari hingga April, omzet tidak menentu. Hal itu menurutnya dikarenakan penyebaran virus Corona.

“Pasti turun omzet ini dikarenakan ada wabah virus itu. Pelanggan kami biasanya orang yang datang dari luar kota, seperti Pekan Baru, ada yang sales atau pekerja. Sekarang gak ada yang nginap, paling ada satu atau dua orang saja,” beber pria asal kota Medan tersebut.

Amatan wartawan, situasi di Hotel Istana VII dengan pemilik Bermarga Harahap itu, tampak dalam keadaan sunyi dengan penginap. Biasanya, para penginap sudah memesan kamar dikarenakan kesibukan masing-masing yang mengharuskan mereka untuk menginap, khususnya dari luar kota. (team)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *