MEGAPOLITANJATIM || MAGETAN || Bupati Magetan H.Suprawoto secara remi telah membuka kegiatan MTQ tingkat Kabupaten yang diselenggarakan di Pendopo Surya graha Magetan, Kamis (10/12)
Suhardi Kabag Kesra Pemkab Magetan mengatakan kegiatan MTQ tingkat Kabupaten Magetan dilaksanakan selain dalam rangka menumbuh kembangkan minat baca, pemahaman dan penghayatan Al-Quran juga dalam rangka menggali kader-kader berprestasi yang dipersiapkan untuk mengikuti MTQ tingkat Provinsi Jawa timur ke 29 tahun 2021 yang akan dilaksanakan di Kabupaten Pamekasan.
Bupati Magetan dalam sambutannya mengatakan Kegiatan MTQ ini dalam rangka menanamkan dan membina kecintaan terhadap Al-Quran khususnya pada anak-anak kita sebagai generasi penerus bangsa. Serta meningkatkan pengamalan nilai-nilai Al-Quran di masyarakat.
” Kegiatan ini bukan hanya sekedar cermonial, tapi juga dapat menumbuhkan seni baca Al-Quran di kalangan masyarakat Magetan, guna mewujudkan masyarakat yang beriman, bertaqwa dan berakhlak mulia serta untuk membina dan meningkatkan ukhuwah islamiah di Kabupaten Magetan”,ungkapnya.
Sementara itu kegiatan MTQ yang dilaksanakan di dua tempat diantaranya di Pendopo Suryagraha dan Masjid Agung Baitussalam Magetan selama dua hari dari 10 s/d 11 Desember 2020 dengan sistem gugur, sedang penentuan kejuaraan berdasar rangking perolehan nilai dari yang tertinggi sampai urutan kebawahnya.(Mkd/Sof/red)