Sekretaris Lembaga STTAL Mengikuti Wisuda Taruna Politeknik Siber dan Sandi Negara
TNI AL,MJ – STTAL Surabaya, Komandan Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Laut (STTAL) Laksamana Pertama TNI Dr.Ir. Avando Bastari, M. Phil., M. Tr.Opsla, yang diwakili Seklem STTAL Kolonel Laut (KH) Dr. Adi Bandono, M. Pd., menghadiri dan mengikuti jalannya wisuda Taruna Politeknik Siber dan Sandi Negara (Poltek SSN) dari Ruang kerja secara Virtual bertempat di Gd.Soewarso Kampus STTAL Bumimoro Surabaya. Rabu (20/10/2021)
Sebelum acara prosesi wisuda dilaksanakan, diawali laporan pelaksanaan wisuda yang dibacakan oleh Direktur Poltek SSN, Nunil Pantjawati menyampaikan dari 95 wisudawan, 35 dinyatakan lulus Cumlaude, sebagai pendamping ijazah, dan seluruh wisudawan dibekali dengan sertifikasi kompetensi terkait fundamental keamanan Siber dari ‘ ISACA’ ,” ungkap Nuril.
ISACA adalah suatu organisasi profesi internasional di bidang tata kelola teknologi informasi yang didirikan di Amerika Serikat pada Tahun 1967.
Pada wisuda kali ini, Orasi Ilmiah dilaksanakan secara daring dengan pembicara Gita Wirjawan- Chairman of Ancora group dalam orasinya tentang peranan Poltek SSN dalam mencetak SDM keamanan siber yang handal, dengan harapan lulusan Poltek SSN menjadi garda terdepan dalam menjaga keamanan ruang Siber Indonesia.
Kepala Badan Siber & Sandi Negara (BSSN) Hinsa Siburian dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada para wisudawan yang telah selesai menempuh pendidikan di Poltek SSN. Hinsa Siburian juga mengingatkan kepada para wisudawan bahwa pintu pengabdian yang sesungguhnya kepada bangsa dan negara untuk para wisudawan Poltek SSN telah dibuka. “Ilmu yang sudah didapat Taruna Poltek SSN selama 4 tahun akan menjadi bekal untuk menjadi patriot bangsa yang menjaga ruang Siber Indonesia,” tegas Hinsa.
Pada kegiatan wisudawan Taruna Politeknik Siber dan Sandi Negara angkatan ke-16 tersebut dilaksanakan secara daring dengan memanfaatkan kanal youtube untuk live streaming, Pelaksanaan wisuda secara luring dilakukan dengan protokol.kesehatan secara ketat dengan dihadiri pejabat BSSN dan senat Poltek SSN serta orangtua atau wali wisudawan hadir secara daring dengan memanfaatkan aplikasi zoom yang telah di siapkan panitya.
Demikian Berita Bagian Penerangan STTAL.