DEMO UDARA RAMAIKAN PELANGI NUSANTARA DI ENDE

Pariwisata Pendidikan Peristiwa

DEMO UDARA RAMAIKAN PELANGI NUSANTARA DI ENDE

MEGAPOLITANJTIM ,Pelangi Nusantara 2020 di Lapangan Pancasila, Ende, NTT, memulai kegiatan dengan atraksi demo udara dan tarian Kreasi Pelangi Nusantara, Rabu (12/8/2020)

Kegiatan secara resmi dibuka Wakil Gubernur NTT Drs. Josef A. Nai Soi M.M., didampingi Aspotdirga Kasau Marsekal Muda TNI Irawan Nurhadi, dan Bupati Ende Drs. Djafar Akhmad.

Demo udara yang dilaksanakan berupa atraksi paramotor, paralayang dan drone sangat menarik minat masyarakat Ende.

Acara dibuka dengan penampilan Tarian Kreasi Pelangi Nusantara dan Drum Band dari para pelajar Ende. Pada kesempatan tersebut, dilaksanakan Pelantikan Komandan Lanud Eltari Kupang Kolonel Pnb Bambang Juniar Djatmiko, S.Sos, M.M., sebagai Ketua Fasida Provinsi NTT.

Pada kegiatan Pelangi Nusantara kali ini, TNI AU bekerja sama Kementerian Sosial memberikan bantuan berupa Truck Tanki Air. Kendaraan tersebut langsung diberikan Aspotdirga Kasau kepada Bupati Ende.(DA/SOF)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *