Perhatian Babinsa Kepada Warga Lansia

Religi

Perhatian Babinsa Kepada Warga Lansia

Megapolitanjatim,Boyolali ||Peduli terhadap warga binaan ditengah pandemi Covid-19, Babinsa Temon Koramil 12/Simo Kodim 0724/Boyolali Serma Sriono melaksanakan monitoring sekaligus turun langsung membagikan paket sembako kepada warga yang membutuhkan, terlebih khusus kepada warga terdampak Covid-19 termasuk seperti Bapak Ngatemin (78) dan Ibu Warti (72) yang sudah lanjut usia yang juga merupakan salah satu warga Desa Temon yang menerima bantuan dari pemerintah. Jumat (10/07).

“Sembako yang kita bagikan terlepas dari bantuan pemerintah yang ada selama ini, ini merupakan inisiatif saya sendiri melihat keseharian dari Bapak Ngatemin dan Ibu Warti yang memang membutuhkan. Memang tidak seberapa tetapi semoga bermanfaat buat keseharian Bapak Ngatemin dan Ibu Warti.” Tutur Babinsa Temon


Pada kesempatan tersebut Serma Sriono juga mengatakan bahwa, pembagian sembako tersebut dilakukan sebagai bentuk keprihatinan atas wabah virus corona yang sebagian besar melanda Indonesia terlebih di wilayah binaannya Desa Temon Kecamatan Simo Kabupaten Boyolali.

“Para lansia termasuk sangat rentan terhadap covid 19 sehingga lansia harus dilindungi dan jangan banyak melakukan aktifitas di luar rumah.
Kemanusiaanlah yang mendasari keprihatinan kita semua terhadap pandemi Covid 19 dalam situasi yang serba sulit saat ini, segala bentuk bantuan dari pemerintah maupun bantuan sosial lain kepada warga dapat meringankan beban bagi yang terdampak Virus Corona (Covid-19) terlebih yang berdomisili di Desa Temon.”. Imbuh Babinsa.

(ags/tgh)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *