Anggota Satgas Yonif 144/Jy Mengajarkan Membaca Al-Qur’an di Perbatasan
Megapolitanjatim,||Muakan Petinggi, Anggota satgas pamtas RI-malaysia Yonif 144/JY mengajarkan membaca Alquran kepada Anak-anak muslim desa Muakan Petinggi Kecamatan Ketungau Hulu Kabupaten Sintang Kalbar.
Hal ini disampaikan Dansatgas Pamtas RI-Malaysia Yonif 144/Jy Letkol Inf Andri Suratman dalam rilis tertulisnya,Salah satu personil satgas kami Prada Wally menjadi guru mengaji di musholla Al-Mujahidin yakni membaca Alquran dan iqra bagi anak-anak warga yang beragama muslim di kampung Muakan Petinggi,karna minimnya Guru ngaji dikampung tersebut.
Meskipun hanya ada beberapa anak tidak mengurangi semangat personil satgas untuk mengajarkan kepada anak-anak baca Alquran,”ucapannya. Rabu (04/08/2021).
Kami sangat terbantukan atas bantuan dari bapak-bapak Satgas yang telah memberikan ilmu nya kepada anak-anak kami, harapan nya bisa membaca Alquran berkat bantuan bapak satgas,”ujar pak Joko (52).
Kegiatan ini di pimpin Serka Eko dan satu rekannya,merupakan bentuk pembinaan teritorial kepada warga hingga menjadi Guru ngaji yang tidak jauh dari sekitar pos Muakan Ssk IV.dalam kegiatan ini selalu mematuhi protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19.(pen Yonif 144/JY)(mj)