Lawan Covid-19, TNI AL Puspenerbal Tidak Kasih Kendor Terus Vaksinasi Keluarga Besar TNI AL
Sidoarjo Puspenerbal, (31/08)
Megapolitanjatim,||TNI Angkatan Laut Puast Penerbangan TNI Angakatan Laut (Puspenerbal) tidak kasih kendor terus vaksinasi keluarga besar TNI AL melalui serbuan vaksinasi, bertempat di Rumkit dr. Soekantyo Jahja Lanudal Juanda, Selasa (31/8).
Dalam giat tersebut, Puspenerbal menerjunkan tim vaksinator dari Rumkital dr. Soekantyo Jahja, dan target hari ini 300 orang yang didominasi oleh vaksin dosis kedua.
Sebelumnya juga serbuan vaksinasi bagi Keluarga besar TNI AL dan masyarakat maritim juga dilakukan Puspenerbal di Terminal 2 dan Rumah Sakit dr. Soekantyo Jahja Lanudal Juanda Sidoarjo, dan sampai saat ini jumlah pencapaian vaksinasi 2021 yang telah dilaksanakan dilingkungan Puspenerbal telah memvaksin sebanyak 32.730 orang
Pemberian vaksinasi ini merupakan salah satu upaya pemerintah melalui TNI AL Puspenerbal, untuk melindungi keluarga besar TNI AL dengan memberikan, mendukung serta memfasilitasi vaksin di seluruh Indonesia guna meningkatkan herd immunity dan memutus mata rantai pandemi Covid-19.
Komandan Puspnerbal melalui Karumkit dr. Soekantyo Jahja Mayor Laut (K) dr. Tanto Sakti H. menyampaikan bahwa kami dan tenaga kesehatan (Nakes) tidak akan kasih kendor terus semangat untuk mengalahkan covid-19, serbuan vaksinasi kepada keluarga besar TNI AL akan dilaksanakan secara terus menerus agar seluruh keluarga besar TNI AL dapat tervaksin. Hal ini selaras dengan Instruksi Panglima TNI dan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono untuk berjuang dalam percepatan penanganan Covid-19.
“Kita semua berharap agar masyarakat terutama keluarga besar TNI AL mengerti bahwa setelah disuntikkan Vaksin (Virus yang tidak aktif) pada tubuh, maka akan memicu sistem kekebalan untuk menghasilkan antibodi yang dapat melawan covid-19 secara spesifik. Dengan begitu, jika sewaktu- waktu tubuh terserang virus Corona, sudah ada antibodi yang bisa melawannya,” jelas Karumkit(red).
Sumber : Kabagpen Puspenerbal