5 Tokoh Pendekar Paling Sakti di Nusantara yang Hilang Tanpa Jejak. Jasadnya Tak Pernah Ditemukan!

Budaya Pariwisata Pemerintah Peristiwa

MEGAPOLITANJATIM,||Negara Tempat kelahiran kita patut di banggakan lantaran Nusantara Indonesia ternyata banyak menyimpan sejarah yang hingga kini masih menjadi misteri, seperti para tokoh pendekar paling sakti di Nusantara yang hilang tanpa jejak.

Menariknya, Para pendekar sakti tersebut bukanlah tokoh-tokoh biasa, melainkan orang-orang paling paling berpengaruh pada masanya masing-masing.

Namun, di akhir hayatnya, mereka justru menghilang tanpa jejak bak lenyap ditelan bumi.

Untuk menghilang tanpa seperti itu, mereka diketahui melakukan tapa moksa.

Dalam agama Hindu dan Buddha, moksa adalah melepaskan diri dari segala ikatan duniawi dan putaran reinkarnasi kehidupan.

Tokoh Pendekar Nusantara Paling Sakti

1. Prabu Siliwangi

Prabu Siliwangi atau Sri Baduga Maharaja adalah salah satu raja Kerajaan Pajajaran yang paling terkenal di seantero Tatar Pasundan karena sakti mandraguna.

Ia memiliki banyak sekali pengikut serta mampu membuat Negeri Sunda terkenal sampai penjuru Nusantara.

Namun ketika ajaran agama Islam masuk ke Nusantara, ia mendapatkan desakan dari cucunya untuk meninggalkan agama terdahulu dan menjadi seorang mualaf.

Tak berkenan untuk meninggalkan keyakinannya, Prabu Siliwangi memilih hengkang dari kerajaannya dan mengambil tapa moksa.

Sebelum pergi, ia pun memberikan wejangan kepada para pengikutnya untuk memilih sesuai keinginannya sendiri.

2. Prabu Brawijaya V

Prabu Brawijaya V adalah salah satu raja dari Kerajaan Majapahit yang juga memutuskan untuk moksa.

Keputusan itu diambilnya setelah melihat Majapahit dihancurkan oleh Kerajaan Kediri.

Sebelum memutuskan untuk moksa, ia masih memeluk agama Buddha hingga akhirnya meminta Sunan Kalijaga yang masih merupakan keturunannya untuk menuntunnya ke dalam Islam.

Setelah mualaf, sang prabu melakukan tapa tingkat akhir di Gunung Lawu dan moksa.

3. Mahapatih Gajah Mada

Hingga kini, misteri kematian Mahapatih Gajah Mada tetap menjadi misteri. Namun, ada dua versi cerita terkait ajal sang patih terhebat dalam sejarah Majapahit.

Pertama, ia diceritakan jatuh sakit dan akhirnya meninggal dunia pada tahun 1364 seperti disebutkan dalam kitab Kakawin Nagarakertagama.

Sedangkan versi kedua menyebutkan bahwa sang patih melarikan diri setelah Perang Bubat karena dituding menjadi penyebab utama terjadinya perang.

Sebelum tertangkap, Gajah Mada melakukan yoga samadi dan moksa hingga jasadnya pun tak pernah ditemukan.

4. Prabu Jayabaya

Sri Mapanji Jayabaya atau Prabu Jayabaya adalah raja dari Kerajaan Kediri yang namanya identik dengan ramalan masa depan Nusantara.

Walaupun berhasil membuat kerajaannya memasuki zaman keemasan, namun ia dihantui rasa bersalah karena telah membunuh saudaranya sendiri, yakni Jayabasha.

Akhirnya ia memutuskan untuk menghilang tanpa jejak setelah melakukan tapa moksa di Desa Menang, Kabupaten Kediri.

5. Sabdo Palon Noyo Genggong

Sabdo Palon atau Sabdapalon adalah tokoh legendaris yang dianggap sebagai pandita serta penasehat Brawijaya V, raja Majapahit.

Diceritakan bahwa ia kecewa terhadap keputusan sang raja karena memilih memeluk agama Islam.

Setelah Brawijaya V menjadi mualaf, Sabdo Palon memutuskan untuk pergi dan menghilang secara moksa tanpa meninggalkan jejak.

Sumber : urbaindo

Editor : dik/team

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *